Desainrumahpedia.com -- Tinggal di daerah perkotaan yang padat penduduk, membuat anda sulit untuk menemukan hunian dengan kapasitas lahan yang luas. Semakin mengecilnya kapasitas lahan yang tersedia, membuat rumah minimalis masih menjadi incaran terfavorit. Penataan yang simple dengan lebih mengutamakan fungsi menjadi salah satu ciri khas hunian minimalis. Dengan menggunakan konsep ruang tamu outdoor atau memanfaatkan area teras untuk disulap menjadi sebuah ruang untuk menerima tamu akan membantu anda menghemat kapasitas ruangan yang tersedia. Kali ini Desainrumahpedia.com akan membagikan inspirasi 7 rumah minimalis yang dilengkapi 2 kamar dengan ruang tamu outdoor. cocok untuk hunian mungil atau sebuah keluarga kecil yang bahagia. Penasaran seperti apa desainnya? Mari simak ulasannya dibawah ini!
1. Fasad rumah minimalis dengan nuansa putih yang cantik
Fasad rumah merupakan bagian terluar dari seluruh bangunan. Sehingga desain yang cantik tentunya akan memberikan kesan yang baik bagi yang melihatnya. Sesuai dengan konsep hunian minimalis, penggunaan warna putih masih menjadi ciri khas eksterior yang terlihat elegan. Penggunaan warna putih dapat menciptakan kesan rumah yang lebih luas dan menghadirkan tampilan clean look. Titik fokus atau focal point terlihat pada eksterior pagar sliding dan sebuah pagar dinding roster yang terlihat kokoh.
2. Desain ruang tamu teras dengan taman yang cantik
Menghadirkan taman merupakan ide terbaik untuk mempercantik tampilan hunian. Tidak memerlukan lahan yang luas, anda bisa memanfaatkan area sudut teras untuk membuat taman yang sejuk. Menggunakan konsep taman kering, sangat cocok bagi anda yang tidak memiliki banyak waktu untuk merawat tanaman. Hamparan rumput hijau sintetis terlihat cantik dan dapat menyegarkan tampilan rumah.
3. Ruang tamu di teras yang cantik
Konsep ruang tamu outdoor atau terbuka semakin populer dan banyak diterapkan di rumah mungil sebagai solusi lahan yang semakin terbatas. Ruang tamu terbuka memungkinkan anda berbincang dan bersantai lebih menyenangkan dengan view luar ruangan dan udara yang menyegarkan. Furnitur sofa sudut dapat anda padukan dengan sebuah coffee table untuk tempat camilan. Desain yang simple tapi tetap elegan bukan?
4. Desain dapur abu-abu letter L yang space -saving
Dapur merupakan jantung sebuah rumah, tentu anda sudah sering membaca kiasan tersebut. Tidak hanya digunakan sebagai tempat memasak, dapur juga dapat menjadi sarana tempat berkumpul bersama keluarga. Desian yang rapi akan meningkatkan mood untuk memasak.
Layout dapur letter L sangat cocok diterapkan di sudut ruang yang sempit. Apalagi interior tampil elegan dengan nuansa abu-abu yang terlihat modern.
5. Laundry room di teras belakang
Apakah anda sering merasa malas untuk mencuci baju? Jika iya cobalah untuk merancang laundry room dengan desain yang cantik dan menggemaskan. Memanfaatkan ruang kosong diarea belakang rumah, laundry room dirancang sederhana.
Yang membuat tampil berbeda adalah dekorasi stiker cantik dengan nuansa pastel pada permukaan mesin cuci. Sedangkan tanaman gantung juga bisa anda tambahkan untuk mempercantik tampilan.
6. Desain kamar tidur utama minimalis
Pemilihan furnitur dan penataan yang rapi menjadi kunci ketika anda merancang kamar tidur dengan ukuran yang terbatas. Sebuah lemari dengan fitur cermin berhasil membuat refleksi kamar tidur terasa lebih luas. Nah, untuk posisi tempat tidur terbaik letakkan di sudut dinding yang menghadap arah jendela. Sehingga pencahayaan alami akan membuat tidur anda semakin berkualitas.
7. Desain kamar tidur anak lesehan
Desain kamar tidur lesehan menjadi sangat populer belakangan ini. Karena memang menawarkan kenyamanan dan desain sederhana bisa anda tiru dengan mudah dirumah. Konsep interior monokrom terlihat elegan dan stylish. Bagian kedua sisi dinding dibuat dengan nuansa warna berbeda untuk menciptakan refleksi ruang terasa lebih lega. Kamar tidur anak diatas cocok untuk usia remaja yang akan beranjak dewasa.
Itulah 7 rumah minimalis 2 kamar dengan ruang tamu outdoor, cocok untuk hunan mungil. Semoga informasi diatas bermanfaat.
Bagi Anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Inspirasi Rumah Shabby Minimalis.
Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Website Desainrumahpedia.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Desainrumahpedia.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Desainrumahpedia.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.
Belum ada Komentar untuk "7 Rumah Minimalis 2 Kamar dengan Ruang Tamu Outdoor, Cocok untuk Hunian Mungil"
Posting Komentar